. APRESIASI SENI LUKIS BENDA MUSEUM BUDAYA PAPUA | Keriting News - Voice Of Tgidoo
TIGIDOO VOICE website | Members area : Register | Sign in

APRESIASI SENI LUKIS BENDA MUSEUM BUDAYA PAPUA

Sabtu, 09 November 2013

Share this history on :

Jayapura, 24/10/2013. Balai Pelestarian Nilai Budaya Jayapura-Papua menyelenggarakan Kegiatan Apresiasi Seni Lukis Benda Museum Budaya Papua Tingkat SLTP se-Kota/Kab Jayapura Tahun 2013.


Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Museum Negeri Provinsi Papua, Jayapura Senin, 24 Oktober 2013.
Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya Jayapura-Papua (BPNB Jayapura-Papua) dalam hal ini diwakili oleh Kepala Taman Budaya Papua Alosius Nafurbenan, mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kreatifitas siswa di bidang seni sekaligus menanamkan atau memperkenalkan seni budaya papua yang ada di Museum Negeri Provinsi Papua dan sekaligus mengajak siswa sebagai generasi muda untuk mengenal lebih jauh tentang Budayanya sendiri, sehingga diharapkan nilai-nilai budaya lokal yang dimiliki dapat berakar budaya bangsa, dan pengembangan sikap kompetitif dalam diri siswa yang berwawasan global. Selain itu juga membangun sumber daya manusia Indonesia yang mengarah ke pembentukan manusia seutuhnya dan dapat memberikan kontribusi besar pembentukan jati diri yang berakar pada budaya bangsa.

Kegiatan ini melibatkan Peserta sebanyak 100 siswa SMP dengan 12 pendamping. Dalam kegiatan Apresiasi Seni Lukis Benda Museum Budaya Papua, peserta di ajak melihat langsung benda-benda budaya koleksi Museum Negeri Provinsi Papua dan selanjutnya ditungakan dalam lukisan yang dibuat. Dari hasil lukisan-lukasan yang buat oleh siswa-siswi ini dinilai oleh beberapa juri antara lain Drs. Paul Yaam (Mantan kepala Museum), Sukardi (Mantan pegawai Museum) dan Theo Yepese (Budayawan). Pemenang Apresiasi Seni Lukis Benda Museum Budaya Papua mendapatkan hadia yang disediakan oleh panitia berupa, Tropi, piagam dan Tabanas. Yang keluar sebagai juara pertama dalam kegiatan ini adalah Gergorius Don Borys siswa dari SMP YPPK Bona Ventura Sentani dengan hasil lukisan kulit kayu yang merupakan budaya khas Tanah Tabi.

source: www.kebudayaan.kemdikbud.go.id
Terimah Kasih Atas Kunjungannya, APA YANG TERPIKIR DI BENAK ANDA DENGAN ARTIKEL INI ! ? .
Silakan tinggalkan komentar Anda di bawah ini.. Thanks... Salam Pembebasan ... FREE WEST PAPUA...
Terimah Kasih Atas Kunjungannya .
BERSAMA KEBENARAN SEJARAH SANG BINTANG KEJORA..
MERDEKA...